Memperingati Hari Sumpah Pemuda

Upacara pengibaran bendera dalam rangka peringatan hari sumpah pemuda ke 96 di wilayah Kecamatan Ngadirejo dilaksanakan di halaman kecamatan. Bertindak sebagai pembina upacara adalah Camat Ngadirejo dan dihadiri Muspika, Kades/Lurah se Kecamatan, Pendamping Desa, sebagai peserta upacara adalah kasi pelayanan dan perwakilan anggota Karangtaruna di 19 desa1 kelurahan.

Sebagai sarana komunikasi antar anggota karangtaruna, setelah upacara selesai dilanjutkan dengan acara cerdas cermat. Dengan soal pengetahuan umum, seputaran wilayah Ngadirejonan, dan sejarah Indonesia, keluar sebagai juara 1 karang taruna dari Desa Purbosari, disusul dari Desa Petirejo, dan Desa Katekan. 

Terimakasih atas partisipasi dan kerjasamanya. Maju terus pemudaku

Maju bersama Indonesia raya

chat
chat