Desa Gandurejo yang terletak di Kecamatan Bulu, Kabupaten Temanggung memiliki banyak usaha kecil yang tersebar di berbagai dusun, salah satunya yaitu Aneka Keripik Ibu Ika di Dusun Sanggen, Desa Gandurejo, Kecamatan Bulu, Kabupaten Temanggung. Usaha keripik ini cukup populer di desa gandurejo hingga desa lainnya.
Mahasiswa KKN TIM II UNDIP, I Gusti Ketut Ngurah Hizkia Inrianta sempat melakukan survei ke usaha kecil aneka keripik Ibu Ika, disana Hizkia melakukan wawancara juga melihat proses produksi aneka keripik. Dari hasil survei tersebut bahwa ibu Ika hanya memproduksi sendiri dan tidak mempunyai tenaga kerja mulai dari proses pembelian bahan baku, pengolahan, penggorengan, sampai proses pengemasan dilakukan sendiri oleh ibu ika. Ibu ika selaku pemilik usaha keripik merasa kewalahan dalam menerima pesanan jika di hari raya, berbeda dengan hari biasanya jika tidak mendapatkan pesanan ibu ika hanya menjualkan aneka keripik ke 3 reseller setianya yang ingin menjualkan keripiknya kembali, karena hanya mengandalkan penjualan secara offline ibu ika selaku pemilik usaha mendapatkan keuntungan yang tidak maksimal. Berdasarkan survei dan wawancara yang telah dilakukan, Hizkia Inrianta selaku mahasiswa dari program studi ekonomi ingin membantu usaha kecil aneka keripik ibu ika melalui digitalisasi pemasaran dan promosi melalui media sosial.
Minggu (28/07/2024), pukul 13.00 siang hari telah berlangsung pelaksanaan program kerja mengenai “Digitalisasi Pemasaran dan Promosi melalui sosial media usaha kecil keripik Ibu Ika di Dusun Sanggen Desa Gandurejo”. Pelaksanaan diawali dengan memperkenalkan diri, dan memulai pemaparan mengenai definisi pemasaran digital, keuntungan dari pemasaran digital tersebut, program kegiatan yang dilakukan dalam pemasaran digital seperti branding produk, E-commerce dan media sosial, juga pengenalan platform media online seperti instagram, shopee, gmail, dan google maps. Kemudian Hizkia juga mengenalkan logo sebagai salah satu langkah untuk memulai branding produk, dan mendampingi ibu ika dalam pembuatan toko online di shopee, pendaftaran gmail, pendaftaran instagram dan pendaftaran usaha di google maps, dan pelaksanaan program diakhiri dengan pemberian leaflet, stiker logo, dan dokumentasi bersama. “saya merasa senang mahasiswa kkn dapat berkunjung ke lokasi produksi aneka keripik saya, saya mendapatkan ilmu baru mengenai pemasaran dan promosi melalui media sosial atau media online, saya ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada Mas Hizkia yang telah mendampingi saya dalam pembuatan dan pendaftaran akun di media online, dan semoga usaha aneka keripik saya dapat dikenal oleh orang banyak” ucap ibu ika.
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook