KKN Tim II Universitas Diponegoro 2024 di Desa Kundisari, Mengatasi Stunting dan Kerawanan Bencana Longsor dengan Inovasi dan Edukasi

Desa Kundisari, yang terletak di ketinggian 700 meter di atas permukaan laut di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, memiliki topografi yang menantang dengan dataran tinggi dan lereng curam. Kondisi geografis ini tidak hanya membuat Desa Kundisari rawan terhadap bencana tanah longsor, tetapi juga menghadapi permasalahan serius dalam hal kesehatan, terutama tingginya angka stunting pada anak-anak.

Melihat permasalahan tersebut, Elang Satria Yudha, mahasiswa dari Jurusan Teknik Geologi, Universitas Diponegoro, yang tergabung dalam KKN Tim 2 tahun 2024, menginisiasi program kerja yang bertujuan untuk membantu mengatasi dua permasalahan utama di Desa Kundisari: kerawanan bencana tanah longsor dan persebaran stunting.

Program kerja Elang, yang diberi judul "Pengadaan Informasi Mengenai Permasalahan Desa terkait Kerawanan Bencana Tanah Longsor dan Persebaran Stunting di Desa Kundisari," menggunakan pendekatan ilmiah yang komprehensif. Dalam hal mitigasi bencana tanah longsor, Elang membuat peta kerawanan bencana tanah longsor dengan menggunakan berbagai parameter penting, yaitu kemiringan lereng, curah hujan, tata guna lahan, geomorfologi, dan litologi batuan. Peta ini mampu memetakan daerah yang memiliki tingkat kerawanan bencana tanah longsor dari yang tinggi hingga rendah.

Selain itu, Elang juga melakukan survei ke bidan desa untuk mendapatkan data mengenai persebaran stunting. Data ini kemudian digunakan untuk menyusun modul yang memberikan informasi rinci tentang persebaran stunting dan mitigasi bencana tanah longsor di Desa Kundisari.

Selama masa KKN, Elang tak hanya berkutat dengan data dan pemetaan, tetapi juga aktif melakukan sosialisasi kepada masyarakat mengenai mitigasi bencana tanah longsor. Edukasi ini bertujuan meningkatkan kesiapsiagaan warga dalam menghadapi potensi bencana yang dapat terjadi sewaktu-waktu. Dengan adanya pemetaan geologi dan survei yang mendalam, modul yang dihasilkan diharapkan menjadi panduan yang berguna bagi masyarakat dan pemerintah desa.

Modul ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat tentang risiko tanah longsor dan langkah-langkah mitigasinya, serta memberikan panduan yang lebih terarah dalam upaya menurunkan angka stunting di desa. Dengan pemahaman yang lebih baik mengenai bencana dan kesehatan, masyarakat Desa Kundisari diharapkan dapat menjadi lebih tangguh dalam menghadapi tantangan yang ada.

Program KKN yang dilaksanakan oleh Elang Satria Yudha ini menegaskan pentingnya peran mahasiswa dalam memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. Dengan pendekatan yang ilmiah dan partisipatif, program ini tidak hanya memberikan solusi jangka pendek tetapi juga berkontribusi pada peningkatan kualitas hidup masyarakat Desa Kundisari secara berkelanjutan.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat