Pelatihan dan Pendampingan Penanaman Bunga Matahari Bersama Anak-Anak TPQ Dusun Canggal Jurang, Desa Canggal

*Semarang, 27 Juli 2024* - Mahasiswa Universitas Diponegoro (UNDIP) Handini Wasita, Prodi Biologi menunjukkan kontribusi nyata  terhadap lingkungan dan masyarakat melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN) monodisiplin. Program terbaru tersebut  mencakup penanaman bunga matahari di Dusun Canggal Jurang, Desa Canggal bersama anak-anak dari Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPQ) setempat.

Program ini bertujuan untuk meningkatkan Kesadaran Lingkungan dengan melibatkan anak-anak dalam kegiatan penanaman bunga matahari agar menumbuhkan kesadaran dan cinta terhadap lingkungan sejak dini serta mengajarkan anak-anak tentang pentingnya tanaman dan cara menanam serta merawatnya.

Kegiatan penanaman dilakukan secara serentak dengan melibatkan mahasiswa, anak-anak TPQ, guru, dan wali murid. Setiap anak mendapatkan bibit bunga matahari dan panduan praktis tentang cara menanam dan merawat tanaman tersebut. Mahasiswa UNDIP memberikan edukasi mengenai manfaat bunga matahari dan pentingnya menjaga lingkungan.

Masyarakat dusun menyambut antusias program ini. Ibu Heni, salah satu warga dusun, menyatakan, "Kami sangat senang melihat anak-anak kami terlibat dalam kegiatan positif seperti ini. Mereka belajar banyak tentang alam dan pentingnya menjaga lingkungan."

Selain manfaat estetika dan ekonomi, program ini memberikan dampak positif bagi edukasi anak-anak yaitu bunga matahari membantu memperbaiki kualitas udara dan tanah. Anak-anak belajar tentang siklus hidup tanaman dan pentingnya merawat tanaman, serta kegiatan ini memperkuat rasa kebersamaan dan kerjasama antara anak-anak, mahasiswa, dan masyarakat.

Dengan kesuksesan program ini, diharapkan akan ada lebih banyak inisiatif serupa di masa depan yang melibatkan anak-anak dan masyarakat dalam kegiatan yang bermanfaat bagi lingkungan dan pendidikan. 

Program penanaman bunga matahari oleh mahasiswa KKN UNDIP bersama anak-anak TPQ Dusun Canggal Jurang, Desa Canggal telah memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan. Melalui program ini, mahasiswa tidak hanya belajar dan berkontribusi, tetapi juga menginspirasi generasi muda untuk lebih peduli terhadap lingkungan.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat