Sosialisasi Arsip Keluarga oleh KKN UGM

Pada tanggal 23 Juli 2024, tim KKN UGM mengadakan sosialisasi tentang Pengelolaan Arsip keluarga di Balai Desa Campurejo, lantai 2. Acara dimulai pukul 14.30 WIB dan dihadiri oleh Ibu-Ibu PKK Desa Campurejo. Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang pentingnya arsip keluarga dalam melestarikan sejarah dan warisan keluarga. Tim memberikan presentasi mengenai jenis-jenis dokumen yang perlu diarsipkan, teknik penyimpanan yang baik, dan praktik pengelolaan arsip keluarga yang efektif. Diskusi aktif antara peserta juga dilakukan untuk berbagi pengalaman dan tantangan dalam pengelolaan arsip keluarga sehari-hari sehingga memberikan wawasan baru bagi Ibu-Ibu PKK tentang pentingnya melestarikan sejarah keluarga. Acara ditutup dengan harapan agar pengetahuan yang didapat dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari untuk kebaikan bersama


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat