Kegiatan sosialisasi "Cegah Stunting Melalui Peningkatan Gizin Keluarga dan Jo Kawin Bocah" diadakan oleh Pemerintah Desa Medari Kecamatan Ngadirejo Kabupaten Temanggung yang terlaksana pada tanggal 15 November 2023 bertujuan untuk membantu mengurangi angka pernikahan dini dan angka perceraian yang masih terjadi di masyarakat. Penyuluhan juga dilakukan untuk memberikan edukasi kepada para pelajar dan anak remaja agar lebih giat dalam mewujudkan cita-cita serta mampu menghindari diri dari pergaulan bebas.
TP PKK Kabupaten Temanggung dalam menyampaikan materi mengajak seluruh audiens untuk menyanyikan lagu "Jo Kawin Bocah" di sebagai wujud dalam mengajak masyarakat dalam berkampanye mencegah anak untuk pernikahan dini. Kegiatan sosialisasi ini tentu sangat disambut dengan baik dan diikuti secara antusias oleh orang tua dan anak-anak remaja Desa Medari sebagai upaya dalam mengurangi angka stunting yang masih banyak terjadi dalam masyarakat. TP PKK Temanggung juga menjelaskan bahwa dalam menuju Indonesia emas 2045, bangsa Indonesia mengharapkan genarasi penerus yang sehat, cerdas, berakhlak mulia, dan memiliki budi pekeri yang baik yang nanti dapat membantu mewujudkan negara Indonesia menjadi negara Emas pada tahun 2045.
Berakhirnya kegiatan penyuluhan diharapkan dapat memotivasi para orang tua dan anak remaja Desa Medari lebih mengutamakan pendidikan sebagai langkah untuk mewujudkan cita-cita mereka di masa depan yang lebih baik sehingga dapat menjadikan bangsa Indonesia yang memiliki generasi cemerlang.
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook