Sejumlah 182 unit SR kegiatan Pamsimas tahun 2023 telah diujikan dan air bersih yang bersumber dari tuk tempurung tersebut telah mengalir sampai rumah warga masyarakat di dusun liyangan Desa Purbosari. Hadir dalam acara tersebut, dari DPUPR, BAPPEDA, DINKES, Camat Ngadirejo, Kades Purbosari, pendamping pamsimas dan warga masyarakat yang ikut menyaksikan kegiatan uji coba dan penyerahan dokumen pelaksanaan kegiatan pada hari kamis, 24 Agustus 2023. Camat Ngadirejo dalam sambutannya menyampaikan, agar bangunan fisik yang sudah selesai tersebut untuk selalu dijaga, dirawat serta sumber mata air yang ada agar selalu dilindungi dan dilestarikan sehingga mata air yang dimanfaatkan hari ini bisa berkelanjutan dinikmati oleh anak cucu warga masyarakat Purbosari dan sekitarnya.
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook